Pages

Senin, 18 Juli 2011

Tips Membeli Gitar

Gitar Akustik


Belajar gitar memang suatu hal yang mengasyikkan apalagi kalau kita belajar memakai gitar sendiri tanpa harus meminjam punya teman atau saudara kita dirumah. Tidak akan ada yang mengganggu proses kita dalam mempelajari chord-chord gitar tersebut. Akan tetapi, membeli gitar bukan hanya melihat tipe dan harganya saja. Ada beberapa hal yang harus anda perhatikan pada saat anda membeli gitar agar gitar ini nantinya tidak cepat rusak.

Memilih Gitar Yang Tepat
1. Sesuaikan dengan budget.
Kualitas gitar yang baik tentu saja menjadi unsure penting dalam menentukan kemampuan kita memainkan gitar, baik dari segi teknik bermain maupun musikalitas. Akan tetapi, budget kita tentunya harus diperhatikan juga dalam membeli gitar. Apabila masih pemula, rasanya terlalu berlebihan jika langsung membeli gitar yang harganya jutaan rupiah. Akan tetapi kita juga tidak boleh pelit sampai-sampai harus membeli gitar yang harganya di bawah standar dengan kualitas dibawah standar pula.

2. Jenis kayu yang digunakan.
Biasanya gitar yang dijual ada gitar yang terbuat dari dua jenis kayu, kayu lapis dan kayu. Untuk gitar yang menggunakan kayu lapis, biasanya bunyi tidak akan terdengar jernih. Bunyinya biasanya terdengar seperti ada ruang kosong di dalam bodinya sehingga tingkat dengungnya tinggi. Sedangkan untuk gitar yang bodinya memakai kayu, maka bunyinya akan terdengar lebih bulat dan jernih. Cobalah untuk memainkan chord C di gitar yang ingin anda beli. Tone chord C terdengar jelas apabila bodi gitarnya terbuat dari kayu. Sedangkan jika bodi gitarnya terbuat dari kayu lapis, maka tone chord C tadi akan terdengar mirip dengan tone chord Am.

3. Perhatikan kondisi fisiknya.
Pastikan tidak ada bagian yang kendor atau lepas. Perhatikan lem dari pinggiran bodi gitar. Jangan sampai ada cat yang terkelupas dan lem perekatnya terlihat. Guncang-guncangkan untuk mengetahui apakah ada bagian yang terlepas atau tidak. Bila tidak terdengar suara apa-apa berarti gitar yang akan anda beli itu dalam keadaan baik. Perhatikan juga permukaan dari sisi depan dan belakang gitar, apakah ada yang retak atau tergores. Retakan sekecil apapun memberi pengaruh yang besar pada kualitas suara yang dihasilkan gitar tersebut. Yang tidak boleh luput dari pemeriksaan adalah neck gitar. Pastikan kondisinya dalam lurus dan tidak melengkung. Bagaimana caranya? Angkat pantat gitar hingga ke depan wajah anda, sejajarkan sisi depan gitar dengan mata anda. Luruskan pandangan anda ke arah gitar. Bila terlihat melengkung, cari gitar yang lain saja.

Bagian Terpenting Yang Harus Diperhatikan Ketika Membeli Gitar.


4. Cek kualitas suara.
Mainkan semua not pada setiap fret (bilah-bilah logan tipis di permukaan gitar) dan disemua senar. Pstikan nada yang dihasilkan tepat sesuai nadanya, tidak sumbang, volumenya sama disetiap fret, dan bunyi notnya tidak pecah atau istilahnya buzzing. Suara ini biasanya timbul jika senar membentur fret saat bergetar.

5. Kenyamanan jari saat memainkan gitar.
Cobalah beberapa menit memainkan gitar yang akan anda beli. Mungkin bisa mencoba dengan bait-bait awal dalam sebuah lagu. Apabila baru pada bait awal anda sudah merasa kelelahan, maka itu berarti neck gitarnya tidak cocok dengan jari-jari anda. Bisa jadi ukuran neck yang terlalu lebar atau bisa juga karena setemannya terlalu tinggi hingga senar-senarnya menjadi terlalu kencang.

6. Rasa suka dan nyaman pada gitar.
Rasakan seberapa besar rasa suka dan rasa nyaman anda dengan gitar yang sedang anda pilih. Anda bisa mencoba beberapa jenis gitar terlebih dahulu untuk bisa membandingkan mana yang lebih anda sukai dan nyaman dalam memainkannya. Hal ini penting karena gitar yang akan anda pakai nantinya akan menjadi bagian dari diri anda. Jika anda tidak merasa nyaman dengan gitar yang anda beli, maka nada-nada yang akan anda mainkan tidak akan terdengar maksimal dan terdengar indah.
Selamat memilih gitar yang tepat untuk anda.

Tips Jitu Cermat Berbelanja Saat Midnight Sale



Siapa yang gak suka dengan Midnight Sale??
Daya tarik seperti diskon 80% yang ada di Midnight Sale memang menggiurkan para penggemar shopping. Jangan sampai fenomena ini menjadikan tabungan anda menjadi kosong karena hasrat belanja anda yang sangat berlebihan saat Midnight Sale.
Berikut ini ada beberapa tips agar dompet dan tabungan anda tidak terkuras habis pada saat anda mendatangi Midninght Sale:
Yang pertama buatlah perkiraan anggaran belanja. Dengan adanya anggaran belanja jadi anda akan berbelanja sesuai dengan budget yang telah ditentukan.
Kedua, sebaiknya catat apa saja barang yang akan anda beli. Hal ini dilakukan untuk menghindari terjadinya pemborosan karena anda akan membeli barang-barang yang nantinya tidak berguna.
Yang ketiga, datanglah lebih awal. Seperti kita ketahui Midnight Sale merupakan salah satu event yang dinantikan oleh para pembelanja untuk membeli segala macam kebutuhannya, karena itu pastinya nanti akan ramai oleh para pegunjung dan aka nada antrean yang panjang saat membayar barang belanjaan.
Keempat, jangan gunakan kendaraan pribadi bila tidak perlu, biasanya keadaan parkiran pada Midnight Sale akan sangat penuh dan antri, dan hal ini bisa memakan banyak waktu anda untuk berbelanja.


Yang kelima, ajaklah teman anda. Pendapat teman anda kadang berguna pada saat anda sedang bingung untuk menentukan pilihan. Selain itu teman juga bisa dimanfaatkan untuk bergantian dalam mengantri di kasir untuk melakukan pembayaran.
Keenam, hafalkan ukuran baju, celana, sepatu dan lain-lain agar anda bisa menghemat waktu dan tidak perlu berbolak balik ganti ukuran ke kamar pas.
Ketujuh, bila barang yang kita inginkan sudah terpilih, pastikan bahwa barang tidak rusak ataupun cacat. Karena biasanya barang yang sudah diberi potongan harga tidak bisa dikembalikan lagi.
Kedelapan, selalu siapkan uang tunai untuk membayar barang belanjaan anda. Hindari pemakaian kartu kredit agar pengeluaran tetap terkontrol.
Itualah sedikit info yang saya ambil dari pengalaman istri saya saat datang ke Midnight Sale.
Semoga bermanfaat ya

Followers