Pages

Senin, 09 Mei 2011

Tips Belanja Saat Acara Diskon

JAKARTA GREAT SALE 2011

Menjelang Jakarta Great Sale 2011 yang akan berlangsung pada tanggal 17 Juni - 17 Juli mendatang, pastinya kita sudah bersiap untuk menyerbu tempat belanja tersebut. Karena akan ada banyak acara diskon di tempat itu.

Bagi anda para penggemar belanja, khususnya kaum wanita, pasti tertarik jika mendengar kata diskon. Kata diskon memang selalu menggiurkan, tapi jangan tergiur dengan diskon dan potongan harga begitu saja. Jangan sampai maksud anda untuk berhemat lewat diskon malah gagal karena keputusan yang salah. Berikut ada beberapa tips sebelum anda pergi ke acara diskon :


1. Perbandingan harga

Hal ini cukup penting bagi anda yang akan belanja ke acara diskon. Tidak semua barang yang dijual di acara diskon lebih murah dari tempat lain. Jangan buru-buru tergiur dengan tempelan potongan harga yang berlaku di tempat belanja kesayangan Anda.

2. Daftar belanja

Buatlah daftar belanja anda mulai dari kebutuhan yang paling utama. Hal ini bertujuan untuk merencanakan barang belanjaan kita agar sesuai dengan prioritas yang kita perlukan. Jika barang prioritas kita sudah kita dapatkan semua, kita dapat membeli barang lainnya.  

3. Bawa uang cash

Dengan membawa uang cash, pengeluaran anda dapat terkontrol. Sebaiknya jangan membawa kartu debit ataupun kartu kredit pada saat berbelanja, karena akan membuat pengeluaran Anda tidak terkontrol.
  
4. Perhatikan pakaian



Pakaian juga harus Anda perhatikan saat berburu diskon. Sebaiknya, pilihlah pakaian yang super nyaman. Biasanya saat acara diskon besar berlangsung, pusat perbelanjaan sangat penuh. Bukannya tidak mungkin, untuk membayar ke kasir saja, Anda perlu mengantri untuk waktu yang lama. jadi sebaiknya pilihlah alas kaki yang nyaman untuk menghindari kram, pegal juga terjatuh karena berdesakan. Flat shoes, atau flat sandal bisa menjadi pilihan. Gunakan juga busana yang kasual yang nyaman, seperti T-shirt, dan celana jeans. Hindari pakaian terlalu pendek, ketat, atau malah terlalu longgar dan panjang (seperti maxi dress atau kaftan). Pakaian-pakaian seperti itu akan membuat Anda sulit bergerak, apalagi di tengah keramaian diskon. 



5. Pilih model tas yang nyaman

Model tas juga mempengaruhi mobilitas Anda saat berburu diskon. Tas yang terlalu besar akan membuat Anda sulit berjalan di kerumunan penggila diskon. Clutch bag bisa menjadi pilihan saat berbelanja diskon. Cukup masukkan ponsel, dompet dan barang lain yang diperlukan. Selain itu, clutch bag cukup ringan.


Semoga Tips Ini Dapat Bermanfaat Untuk Anda... ^_^





Gambar : google.com
Artikel : http://id.custom.yahoo.com/weekend-edition/belanja-artikel/article-kiat-berbelanja-saat-diskon-besar-352

1 komentar:

Followers