Pages

Senin, 02 Mei 2011

Tiga Resep LG Gaet Konsumen

PT LG Electronics Indonesia, perusahaan asal Korea Selatan ini memiliki tiga resep jitu untuk menggaet konsumen di dalam negeri. President Director PT. LG Electronics Indonesia, Kim Weon Dae mengatakan ada tiga resep yang diterapkan perusahaan asal Korea itu untuk mengembangkan usahanya di tanah air.

"Dengan cara ini, kita masih bisa melakukan penetrasi terhadap kebutuhan produk elektronik di Indonesia," kata Kim di Jakarta pada hari Rabu, 30 Maret 2011.


Menurutnya resep pertama yang digunakan oleh PT LG Electronics Indonesia ini adalah membuat produk yang berkualitas. "Ini kunci utamanya," ujar Kim. Dengan barang yang bagus, maka konsumen akan puas dan tidak mengeluhkan kinerja produk buatan LG.

Selain itu, LG Electronics juga menyesuaikan barang yang diproduksinya dengan kebutuhan pasar di Indonesia. Contohnya, lanjut Kim, ketika banyak kasus demam berdarah, LG membuat alat penyejuk udara yang mampu membunuh nyamuk aedes aegypti yang membawa dan menyebarkan virus dengue.

Kiat terakhir, kata Kim, adalah membangun ikatan emosional antara LG dengan konsumennya. "Dengan memberikan pelayanan yang baik dan memuaskan, maka pelanggan akan memiliki keterikatan dengan kami," ujarnya.

Dari tiga resep tadi, tahun ini LG Electronics Indonesia kembali memperoleh penghargaan Growth for Khnowledge (GfK) dalam kategori Consumer Electronics (CE). Jenis produk LG yang meraih penghargaan tersebut adalah mesin cuci, penyejuk udara, DVD blu ray, home theatre system, LCD monitor, LCD TV, plasma TV, dan lemari es.

General Manager PT. GfK Retail and Technology Indonesia, Guntur Sanjoyo mengatakan pemberian penghargaan itu didasarkan pada jumlah penjualannya. Namun, dia menolak menyebutkan berapa jumlah produk LG yang telah terjual dalam satu tahun terakhir atau selama periode penjurian. "Yang jelas data itu kami peroleh dari 4000 outlet yang tersebar di seluruh Indonesia," Guntur.

Kim menambahkan kehadiran LG Electronics di Indonesia bukan sekedar untuk berjualan saja. Pada kesempatan itu, Kim mengumumkan program LG Loves Indonesia yang terdiri dari LG Loves School untuk memperbaiki sekolah rusak di daerah terpencil, LG Loves Children yang memberikan bantuan kesehatan bagi anak tidak mampu. Ada pula LG Loves Green dan LG Loves and Cares untuk program penghijauan dan bantuan di daerah yang terkena bencana.

Sumber : http://www.tempointeraktif.com/hg/bisnis/2011/03/30/brk,20110330-323992,id.html

1 komentar:

Followers